Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Asuhan Keperawatan Infeksi Saluran Kemih - ISK

Asuhan Keperawatan pada Pasien Dewasa dengan Infeksi Saluran Kemih

1. Pengertian

a. Infeksi saluran kemih (ISK) adalah invasi mikroorganisme (biasanya bakteri) pada saluran kemih, mulai dari uretra hingga ginjal

2. Pengkajian Keperawatan

a. Data subjektif: genetalia terasa terbakar saat BAK, sering buang air kecil meskipun urine yang keluar sedikit, nyeri suprapubik atau perut bagian bawah
b. Data objektif: demam, urine berdarah atau berwarna gelap, pemeriksaan urinalisis (bekteriuria, hematuria, peningkatan leukosit atau leukositosis)

3. Diagnosis Keperawatan

a. Nyeri akut berhubungan dengan agen pencedera fisiologis (inflamasi)
b. Gangguan eliminasi urine berhubungan dengan iritasi ureter, kandung kemih, dan/atau uretra

4. Intervensi Keperawatan

a. Manajemen Nyeri
- Monitor skor nyeri
- Berikan teknik nonfarmakologis (seperti teknik relaksasi)
- Kontrol lingkungan yang memperberat rasa nyeri (seperti suhu ruangan, pencahayaan, kebisingan)
- Berikan kompres hangat pada area suprapubik atau punggung bawah
- Ajarkan teknik nonfarmakologis untuk menurunkan rasa nyeri
- Kolaborasi pemberian analgesik
- Kolaborasi pemberian antibiotik

b. Manajemen Eliminasi Urine
- Monitor eliminasi urine (frekuensi, volume, aroma, warna)
- Ambil sampel urine
- Lakukan penggantian kateter urine secara teratur
- Ajarkan mengukur intake dan output cairan
- Anjurkan minum yang cukup
- Kolaborasi pemasangan kateter urine

5. Evaluasi Keperawatan

a. Tingkat nyeri menurun, dengan kriteria hasil: keluhan nyeri menurun, meringis menurun, gelisah menurun
b. Eliminasi urine membaik, dengan kriteria hasil: karakteristik urine membaik (warna jernih, jumlah cukup, aroma normal, warna jernih)

DAFTAR PUSTAKA

Doenges, M. E., Moorhouse, M. F. & Murr, A. C. (2014). Nursing Care Plans: Guidelines for Individualizing Client Care Across the Life Span (9th ed.). Philadelphia: F.A. Davis Company. 
Hanto, C., Liwang, F, Hanifati, S., & Pradipa, E. A. (2014). Kapita Selekta Kedokteran (4th ed.). Jakarta: Media Auscelapius.
Lewis, S. L., Dirksen, S. R., Heitkemper, M. M., Bucher, L. & Harding, M. M. (2014). Medical-surgical nursing: Assessment and Management of Clinical Problems (9th ed.). St. Louis, Missouri: Mosby Elsevier.
Perry, A.G. & Potter, P. A. (2014). Nursing Skills & Procedures (8th ed.). St Louis: Elsevier
PPNI (2016). Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia: Definisi dan Indikator Diagnostik (1st ed.). Jakarta: DPP PPNI.
PPNI (2018). Standar Intervensi Keperawatan Indonesia: Definisi dan Tindakan Keperawatan (1st ed.). Jakarta: DPP PPNI.
PPNI (2018). Standar Luaran Keperawatan Indonesia: Definisi dan Kriteria Hasil Keperawatan (1st ed.). Jakarta: DPP PPNI